Thursday, September 11, 2008

Menginstall Win XP

Berikut ini petunjuk sederhana dan singkat tentang instalasi Win XP. Bagi teman-teman yang baru belajar komputer, bisa coba langkah-langkah di bawah ini. Semoga berhasil………..


Persiapan


Adapun hal yang perlu dipersiapkan adalah:


  1. Satu unit komputer atau laptop tentunya. Kalo gak ada komputer ato laptopnya, ya sama aja dengan boong hehehe…

  2. Kalo bisa pake komputer minimal P4, ato yang setara dengan itu, harddisk minimal 20 GB. Kalo gak punya silahkan beli, ato ganti Win XPnya dengan yang mini seperti Tiny XP (bisa di download di internet), biar kinerja komputernya ringan. Kalo mau buat Win XP sendiri juga bisa, silahkan baca artikel sebelumnya.

  3. Pastikan bahwa laptop ato komputer tersebut memiliki CD ROM, ato DVD ROM juga bisa, dan pastikan bisa berjalan dengan lancar. Kalo gak punya bisa pinjam teman ato beli sendiri (kalo punya duit).

  4. Siapkan CD master Win XP nya, pastikan bebas virus ya…..

  5. Kalo perlu cek ulang, apakah semua kabel sudah terpasang pada tempatnya dengan benar…..

  6. Klo sudah…, nah sekarang silahkan berdoa, supaya proses instalasi berjalan lancar dan amal ibadah kita diterima di sisi TUHAN…..


Proses Instalasi


  1. Masukkan CD Win XP ke dalam CD ROM

  2. Restart komputer. Pastikan komputer booting dari CD ROM.

Caranya:

    • Pada saat POST (sesaat setelah komputer dinyalakan) tekan tombol “del/delete” pada keyboard ato “F2” pada laptop, komputer akan masuk ke mode “BIOS”.

    • Kemudian dengan menggunakan tombol navigasi “←”, “↑”, “→”, “↓”(mouse tidak berfungsi di sini) arahkan kursor ke tab “Boot” ato kata-kata semacam itulah pokoknya yang ada kata boot-nya, soalnya tiap vendor BIOS punya tampilan sendiri-sendiri.

    • Setelah itu arahkan kursor ke menu pilihan priority booting di bawahnya. Silahkan mendisabled IDE Hard Drive-nya (biar gak booting dari hardisk), dan enabled (aktifkan ATAPI CD-ROM nya). Disini nanti tertera merek dan type Drive-nya. Kalo BIOS dari vendor lain, biasanya dengan merubah urutan priority bootingnya. Ubahlah CD-ROM Drive menjadi yang pertama ato setelah Floppy Drive juga boleh, pokoknya sebelum Hard Disk.

    • Setelah itu tekan F10, pilih “Yes”, “Enter”. Komputer akan kembali restart.

NB: disini penulis menggunakan BIOS keluaran dari “Award BIOS”, silahkan menyesuaikan tulisan di atas dengan BIOS komputer anda.

  1. Setelah ini komputer akan menjalankan CD Win XP (booting dari CD).

  • Akan terlihat proses instalasi sedang berjalan, biarkan sejenak sampai ada petunjuk selanjutnya.

  • Ikuti petunjuk yang ada didalamnya. Bagi teman-teman yang blank sama sekali dengan bahasa Inggris, silahkan menyiapkan kamus English – Indonesia, soalnya petunjuk yang ada dalam instalasi pake bahasa Inggris semua. Gak ada bahasa Indonesianya.

  • Kalo teman-teman baru pertama kali menginstall Win XP ke komputer ato ingin memformat ulang hardisk, silahkan pilih menu Fresh Install ato tekan “Enter”. Kalo udah ada Win XP di komputer dan pengen memperbaiki OS-nya, silahkan pilih menu Repair ato tekan “R”.

Kalo gak pengen ngapa-ngapain ya keluar aja ato tekan “F3”.

NB: dengan memformat ulang hard disk, maka semua file yang ada didalamnya akan hilang, termasuk juga semua virus ato trojan yang menginfeksi komputer anda. Tapi jika hanya di repair, data dan virus ato trojannya gak hilang.

  • Setelah itu akan muncul tampilan logical drive yang ada di hard disk. Kalo harddisknya sudah di partisi sebelumnya akan tampil satu ato lebih logical drive. Contoh: C:\, D:\, dan seterusnya, tergantung banyaknya partisi. Kalo belum ada partisinya, ya silahkan dibuat dulu partisinya, caranya dengan memilih menu “create partition” dan silahkan membagi hardisknya sesuai dengan kebutuhan. Kalo mau memformat hard disk ya tinggal pilih “delete partition”. Tapi awas! Kalo gak mau datanya hilang, penghapusan partisi (delete partition) hanya pada drive C:\, bukan pada drive D:\. Oleh karena itu, biasakan menyimpan data tidak pada drive C:\.

  • Pastikan pada saat memformat hard disk (create partition) gunakan “Create partition with NTFS file system”, jangan memilih quick format.

NB: akan ada sedikit space kosong pada hard disk dengan keterangan “Unpartition space”. Hal ini wajar dan tidak perlu takut, karena tempat ini digunakan untuk pendaratan head (head landing zone).

  • Setelah pembuatan partisi selesai, silahkan menginstal Win XP nya ke dalam drive C:\.

  • Petunjuk instalasi sudah disertakan secara otomatis bersamaan dengan proses instalasi.

  1. Setelah proses instalasi selesai, jangan lupa mengaktifkan kembali Hardisknya ato merubah priority booting ke hard disk.

  2. Setelah ini silahkan mengcustomize tampilan windows anda dan menginstall program-program yang diperlukan.

No comments:

Post a Comment

selamat datang